Choose a Bible Book or Range
Type your text here
Ignore Case
Highlight Results

Minggu, 22 Januari 2012

BUKA DULU TOPENGMU

Bacaan Firman
Bacalah Matius 23:25-28

Pertanyaan renungan
1. Apakah hidup kita asli? Apakah hidup yang kita tampilkan diluar sama dengan yang di dalam?
2. Apakah ada topeng kemunafikan dalam diri kita?

Apakah kita sering memakai topeng dalam kehidupan kita sehari-hari meski kita adalah orang Kristen yang sungguh-sungguh percaya kepada Tuhan? Marilah kita melihat salah satu contoh di dalam kehidupan Yudas yang memakai topeng selama ia mengikuti Yesus. Yohanes menulis kata-kata Yudas, "'Mengapa minyak narwastu ini tidak dijual tiga ratus dinar dan uangnya diberikan kepada orang-orang miskin?' Hal itu dikatakannya bukan karena ia memperhatikan nasib orang-orang miskin, melainkan karena ia adalah seorang pencuri; ia sering mengambil uang yang disimpan dalam kas yang dipegangnya,”(Yohanes 12:5-6). Ini adalah dosa kemunafikan. Apa yang kita lakukan tidak sama dengan apa yang kita katakan. Karena itu, Yesus memberikan peringatan yang keras kepada orang-orang Farisi dan ahli-ahli Taurat yang tertulis di dalam Matius 23:25-28. Kata Yesus, “Hai kamu orang-orang munafik, sebab cawan dan pinggan kamu bersihkan sebelah luarnya, tetapi sebelah dalamnya penuh rampasan dan kerakusan.” Jadi, kita harus membuka topeng kita agar kita dibersihkan sebelah dalam terlebih dahulu, sehingga sebelah luarnya juga akan bersih. Jangan sampai di sebelah luar kita tampaknya benar di mata orang, tetapi di sebelah dalam kita penuh kemunafikan dan kedurjanaan.

Renungan firman
Sudahkah Anda menghidupi apa yang Anda katakan? Bagaimanakah dengan topeng Anda sudah dibuka atau belum? Kapankah terakhir kali Anda membukanya?

1 komentar:

  1. MATIUS
    23:25 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab cawan dan pinggan kamu bersihkan sebelah luarnya, tetapi sebelah dalamnya penuh rampasan dan kerakusan.
    23:26 Hai orang Farisi yang buta, bersihkanlah dahulu sebelah dalam cawan itu, maka sebelah luarnya juga akan bersih.
    23:27 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu sama seperti kuburan yang dilabur putih, yang sebelah luarnya memang bersih tampaknya, tetapi yang sebelah dalamnya penuh tulang belulang dan pelbagai jenis kotoran.
    23:28 Demikian jugalah kamu, di sebelah luar kamu tampaknya benar di mata orang, tetapi di sebelah dalam kamu penuh kemunafikan dan kedurjanaan.

    BalasHapus